Lagu pop 80/90 memang lebih memorable tapi bukan berarti lagu sekarang ga kalah bagus, salah satunya album debutnya Olivia Rodrigo ini, “Sour”.
Hampir semua lagu di album ini ditulis sendiri oleh Olivia, termasuk single pertamanya “Driver Licence”, “Deja Vu”, (bersama Taylor Swift dan produsernya Dan Nigro) dan “Good 4 U” (bersama Hayley Williams dan Josh Farro dari Paramore).
Kreatifitas Olivia di album ini cukup berani, no featuring rap, no feat Jay Z, no feat Cardi B, no feat Adam Lavine etc, cukup tampil sendiri, dan hasilnya diganjar 3 Grammy Awards tahun 2022, best New Artist, best Pop Vocal Album dan best Pop Solo Performance.
Lagu fave saya, “Good 4 U” walau banyak yg bilang lagu ini mirip Avril Lavigne di awal karir, tapi sy lebih nangkep nuansa Jagged Little Pill-nya Alanis Morissette. Satu lagu lagi, “Brutal”, agak terinspirasi Elastica sepertinya.
Comments